TERNATE, Beritamalut.co – Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Cabang Kota Ternate memberikan pelatihan bagi 844 saksi pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ternate, Merlisa Marsaoli dan Juhdi Taslim (MAJU) di Duafa Center, Kamis (3/12/2020) tadi malam.
Kegiatan ini turut dihadiri Merlisa Marsaoly dan Hi Juhdi Taslim bersama ketua-ketua partai koalisi Paslon MAJU serta para tim pemenangan.
Ketua Tim pemenangan Paslon MAJU, Hi. Is Suaib ketika diwawancarai sejumlah awak media mengatakan, saksi bagi paslon nomor urut 1 ini yang mengikuti pembekalan sebanyak 844 orang dari 422 TPS yang tersebar di Kota Ternate.
“Dari 844 saksi itu mereka mempunyai tugas dan tanggung jawab mengawal dan mengamankan serta memenangkan suara Ternate MAJU pada saat pencoblosan nanti pada tanggal 9 Desember nanti,” katanya.
Dia juga berharap kunci kemenangan itu ada pada saksi, selain tim dan koalisi serta relawan maka ini penting bagi saksi tugas fungsinya harus jaga betul.
“Kita sudah lakukan kerja semaksimal mungkin dan berikhtiar, pada prinsipnya saksi tugas dan fungsi saksi ini sebagai ujung tombak kemenangan Ternate Maju lewat kerjanya betul dan dapat dipercaya,” katanya. (Sukur L)