DARUBA, Beritamalut.co – Jelang natal dan tahun baru, Polres Pulau Morotai bakal melaksanakan Operasi Lilin terpusat Kie Raha 2020 dan Pengamanan Tahu Baru 2021 selama 15 hari kedepan dimulai dari Senin 21 Desember 2020 sampai dengan tanggal 4 Januari 2021.
Pelaksanaan Operasi lilin ini akan dilaksanakan di seluruh wilayah hukum Polres Pulau Morotai dan yang akan dilibatkan saat bertugas sebanyak 42 orang personil.
Kabag Ops AKP Samsul Bahri Hadji saat dihubungi, Selasa (15/12/2020) mengatakan, kali ini Operasi lilin sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya karena, tahun 2020 ini tetap mengedepankan protokol kesehatan dalam bentuk tindakan preventif, edukasi, dan yustisi bagi pelanggar protokol kesehatan.
Ada pun target Operasi yaitu pertama, kelancaran lalin pada trouble spot/rawan macet dan laka lebih baik dari tahun sebelumnya.
Kedua Laka lantas akibat korban meninggal dunia dapat berkurang dari tahun sebelumnya.
Ketiga kata AKP Samsul, pelanggaran lalin khususnya para penguna ranmor dan angkutan umum dapat ditekan. Kemudian keempat situasi Kamtibmas Kondusif ditunjukkan dengan kejadian kriminalitas yang dapat dikendalikan seminimal mungkin.
“Kelima tetap mematuhi protokol kesehatan dengan mengedepankan tindakan persuasif edukasi dan yustisi bagi pelanggar protokol kesehatan dalam rangka memutus mata penyebaran covid 19,” katanya.
Dia berharap semoga Operasi Lilin di tahun 2020 ini masyarakat bisa mematuhi protokol kesehatan dalam rangka mereduksi penyebaran covid 19 serta situasi Kamtibmas Polres Pulau Morotai dalam keadaan aman dan masyarakat tertib hukum sehingga saudara-saudara kita yang Nasrani melaksanakan ibadah natal dengan aman sejuk serta lancar dan pelaksanaan pergantian tahun baru dapat berjalan dengan aman tertib dan lancar. (mj)