Demo Berujung Ricuh, Kantor Bupati Pohuwanto Gorontalo Dibakar!

Jakarta – Demo menuntut ganti rugi lahan ke perusahaan tambang emas di Pohuwato, Gorontalo, berakhir ricuh. Imbasnya, kantor Bupati Pohuwanto diduga dibakar massa. Petugas pemadam kebakaran kini diterjunkan.

“Lagi dipadamkan sama Damkar,” ujar Kasat Reskrim Polres Pohuwato Iptu Faisal Ariyoga, dilansir detikSulsel, Kamis (21/9/2023).

Iptu Faisal mengatakan unjuk rasa masih berlangsung hingga saat ini. Dia mengaku belum bisa memberikan keterangan lebih karena fokus pengamanan unjuk rasa.

“Masih unjuk rasa, masih (berlangsung),” ujar Iptu Faisal.

Sementara itu, Kadis Kominfo Pohuwato Kadir Amran mengatakan pihaknya masih menghimpun informasi lengkap terkait insiden yang terjadi.

“Izin, saya tidak memantau secara langsung. Kami cari informasi dulu (yang valid), jangan sampai salah,” ujar Kadir dalam wawancara terpisah.

Sementara dalam video beredar, tampak sebuah gedung yang disebut-sebut kantor Bupati Pohuwato sedang dilalap api. Kebakaran tampak berkobar pada bagian atap.

Asap tebal juga membubung tinggi ke udara. Sejauh ini belum ada laporan pihak terkait ada tidaknya korban jiwa buntut kebakaran tersebut.

Sumber: detik.com

Komentar Disini

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA TERKINI

Ayah Mirna Salihin Dilaporkan ke Bareskrim atas Dugaan Hilangkan Barang Bukti

JAKARTA - Puluhan pengacara yang tergabung dalam Tim Aliansi Advokat Pembela Jessica Wongso melaporkan ayah Wayan Mirna Salihin, Edi Darmawan Salihin ke Mabes Polri, Jakarta Selatan, pada Jumat...

SBY Respons Forum Pendiri Demokrat Cabut Dukungan untuk Prabowo

Jakarta - Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) buka suara soal sikap Forum Komunikasi Lintas Pendiri Demokrat Kader (FKLPDK) yang mencabut...

Serangan Berlanjut, Israel Sebar Selebaran Imbau Warga Gaza Ngungsi

Gaza City - Warga Palestina menyebut militer Israel menyebarkan selebaran di wilayah Jalur Gaza bagian selatan, saat serangan kembali berlanjut usai gencatan senjata berakhir. Selebaran itu berisi imbauan agar warga Palestina...

Suami Setia Temani Kiki Fatmala hingga Akhir Hayat

Jakarta - Diah Permatasari berduka karena kepergian sahabatnya, Kiki Fatmala. Ia menyebut Kiki Fatmala selama sakit selalu ditemani sang suami, Christopher. Diketahui, Kiki Fatmala pada 2022...

TERPOPULER

Kalimat Khusnul Khatimah atau Husnul Khatimah, yang Tepat Ya?

Jakarta - Masyarakat masih banyak yang ragu memilih kalimat antara khusnul khatimah atau husnul khatimah. Padahal, setiap kata memiliki arti yang berbeda. Biasanya, kalimat khusnul...

Suami Prioritaskan Ibunya atau Istri?, Ini Penjelasan dalam Alquran dan Hadist

Jakarta – Seorang suami memiliki peran dan tanggung jawab yang lebih besar, di antaranya adalah peranan dan tanggung jawabnya kepada istrinya. Karena seorang istri...

Lima Hadits Rasulullah SAW Tentang Keistimewaan Wanita Salihah

Jakarta - Wanita adalah salah satu makhluk ciptaan Allah SWT yang mulia. Wanita memiliki kedudukan yang sangat agung dalam Islam. Islam sangat menjaga harkat,...

25 Ciri dan Gejala Orang yang Perlu Diruqyah

Jakarta - Kita mungkin bisa merasakan ketika tubuh mengalami sesuatu yang berhubungan dengan dunia medis. Namun, ada beberapa hal yang justru terjadi pada tubuh...

Apa Jawaban Jazakalla Khairan? Ini Balasannya dan Arti Lengkapnya

Jakarta - Ucapan 'Jazakalla Khairan' biasa diucapkan ketika sesorang menerima kebaikan dari orang lain. Lantas, apa jawaban 'Jazakalla Khairan'? Nabi Muhammad SAW menganjurkan umat Islam untuk...

Mengenal Hadits Qudsi dan Contoh-contohnya

Jakarta - Hadits secara bahasa berarti Al-Jadiid (الجديد) yang artinya adalah sesuatu yang baru. Sedangkan hadits menurut istilah para ahli hadits adalah : مَا أُضِيْفُ...