TERNATE.Beritamalut.co-Tim kajian epidemologi menyerahkan rekomendasi terkait dengan penerapan Pembatasan Sosial Berskala Kecil (PSBK) kepada gugus tugas percepatan dan penanganan Covid-19 Kota Ternate.
Kepala Bidang Kajian Epidemologi, Irwan mengatakan, ada beberapa rekomendasi yang telah dikaji dan memenuhi persyaratan untuk direkomendasikan kepada gugus tugas Ternate untuk menerapkan PSBK dan bukan lagi PSBB.
Penerapan PSBK ini katanya hanya berskala kecamatan atau kelurahan, artinya wilayah yang dianggap zona merah akan di lock atau dikunci agar aktivitas meraka dibatasi, jangan sampai memasuki zona hijau.
“Untuk zona hijau, aktivitas mereka seperti biasa,” kata Irwan di ruang rapat Kantor Wali Kota Ternate, Selasa (30/6/2020).
Menurutnya, skema kuncinya adalah mengaktifkan tim gugus mulai dari kelurahan atau RT/RW sampai pada petugas kesehatan di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) agar bisa memantau wilayah zona merah tersebut.
Dengan skema ini diharapkan menekan bahkan memutus rantai penyebaran Covid-19 di Kota Ternate khususnya di zona merah yang terus mengalami peningkatan.
“Begitu juga dengan zona hijau harus dibatasi masuk ke zona merah,” tutupnya. (Sahrul Jabidi)