Wabup Haltim Lantik Sejumlah Kepala SD, SMP dan Puskesmas

MABA, Beritamalut co.- Wakil Bupati Halmahera Timur, Anjas Taher, melantik sejumlah Kepala SD dan SMP serta Bagian Pengawasan sebanyak 117 orang yang berlangsung di aula Kantor Bupati Haltim, Kamis (10/2/2022).

Selain itu, sebanyak 16 Kepala Puskesmas juga turut dilantik dan diambil sumpahnya.

Pengambilan sumpah dan pelantikan tersebut berdasarkan surat keputusan (SK) Bupati nomor 188.45/440/11/2022 tentang pemberhentian dan pengangkatan Kepala Puskesmas Kabupaten Halmahera Timur. Kemudian SK nomor 188.45/420/10/2022 tentang pemberhentian dan pengangkatan Kepala Sekolah pada satuan pendidikan dasar Kabupaten Halmahera Timur.

Wakil Bupati Haltim Anjas Taher, dalam sambutannya mengatakan, pengambilan sumpah dan pelantikan ini merupakan tanggung jawab pemerintah daerah, oleh karena itu amanah ini tolong dijaga sebaik-baiknya.

Anjar berharap pejabat yang baru saja dilantik dapat menjalankan fungsi, tugas, wewenang dan tanggung jawabnya, sebagaimana Pemerintah Daerah telah berkomitmen di Tahun 2022 ini, sehingga pelayanan di bidang pendidikan dan bidang kesehatan semakin lebih baik.

“Ada visi misi kami, berkenaan dengan bagaimana memberikan pelayanan di bidang pendidikan, saat ini kami telah menginstruksikan kepada badan dan dinas untuk melaksanakan di sekolah-sekola diwajibkan anak murid harus baca tulis Al-Qur’an, bagi anak-anak Muslim dan sekolah Minggu bagi yang Nasrani. Sekembalinya dari tempat ini, kegiatan-kegiatan keagamaan semacam itu harus dilakukan,” harap Wabup.

Anjas juga mengingat agar harus melakukan konsolidasi personil dan kelembagaan, bagaimana Kepala Puskesmas bisa mengayomi dan memberikan pemahaman terhadap teman-teman dalam rangka melakukan pelayanan dengan hati dan senyum.

Itu karena ada beberapa kasus yang ditemui dan terima bahwa ada sebagian oknum yang yang ketika dibutuhkan masyarakat untuk pelayanan selalu acuh alias tak mau mengambil pusing.

“Ini yang terakhir, jadi setiap kepala Puskesmas tolong menjaga itu, bahwa semua Warga Masyarakat yang membutuhkan pelayanan wajib datangi dan berikan pelayanan,” tegas Anjas.

“Dan khusus bagi kepala sekolah, saat ini kita berada di ranking terhadap kekerasan anak, maupun kasus lain tentang pelecehan seksual yang terjadi, maka Kami Pemerintah Daerah mengintruksikan agar tolong tertibkan aparat-aparat, yang kadang lakukan perbuatan asusila semacam itu, jika ada terjadi di sekolah segera laporkan ke Dinas dan Pemda akan tindak lanjuti,” tambahnya.

Dirinya juga menegaskan bagi guru yang mengkonsumsi minuman keras, jangan lagi ada yang mencoba untuk diulangi, bilamana ada yang berani maka pemkab akan minta bantuan polisi untuk ditindak.

“Setiap kepala sekolah dan guru tidak dibolehkan merokok pada saat jam Sekolah, jika ada maka Kepsek yang bertanggung jawab dan akan dicopot,” katanya lagi. (mohri)

Komentar Disini

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA TERKINI

Edaran Keluar, Jam Buang Sampah Mulai Pukul 18.00-24.00 WIT

TERNATE, Beritamalut.co — Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate, akhirnya menerbitkan Surat Edaran (SE) nomor : 100.3.4.3/23/2024 Tentang Waktu dan Tata Cara Buang Sampah. Surat Edaran tersebut...

Wali Kota Buka Forum Perangkat Daerah dan Musrenbang RKPD Tahun 2025

TERNATE, Beritamalut.co — Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman buka Forum Perangkat Daerah dan Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Ternate tahun 2025...

Raffi Ahmad Dulu Punya Cicilan Rp 2 M Per Bulan, Sekarang Mahir Putar Uang

Jakarta - Raffi Ahmad juga pernah merasakan dihantui cicilan per bulan. Bahkan angkanya mencapai Rp 2 miliar per bulan. Cicilan disebut Raffi Ahmad menjadi salah satu motivasi...

Ganjar Tolak Jadi Menteri Prabowo, Gibran: Yang Nawari Siapa?

Jakarta - Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo menolak mengisi jabatan menteri era presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Gibran Rakabuming malah bertanya-tanya siapa yang menawari...

TERPOPULER

Kalimat Khusnul Khatimah atau Husnul Khatimah, yang Tepat Ya?

Jakarta - Masyarakat masih banyak yang ragu memilih kalimat antara khusnul khatimah atau husnul khatimah. Padahal, setiap kata memiliki arti yang berbeda. Biasanya, kalimat khusnul...

Suami Prioritaskan Ibunya atau Istri?, Ini Penjelasan dalam Alquran dan Hadist

Jakarta – Seorang suami memiliki peran dan tanggung jawab yang lebih besar, di antaranya adalah peranan dan tanggung jawabnya kepada istrinya. Karena seorang istri...

Lima Hadits Rasulullah SAW Tentang Keistimewaan Wanita Salihah

Jakarta - Wanita adalah salah satu makhluk ciptaan Allah SWT yang mulia. Wanita memiliki kedudukan yang sangat agung dalam Islam. Islam sangat menjaga harkat,...

25 Ciri dan Gejala Orang yang Perlu Diruqyah

Jakarta - Kita mungkin bisa merasakan ketika tubuh mengalami sesuatu yang berhubungan dengan dunia medis. Namun, ada beberapa hal yang justru terjadi pada tubuh...

Apa Jawaban Jazakalla Khairan? Ini Balasannya dan Arti Lengkapnya

Jakarta - Ucapan 'Jazakalla Khairan' biasa diucapkan ketika sesorang menerima kebaikan dari orang lain. Lantas, apa jawaban 'Jazakalla Khairan'? Nabi Muhammad SAW menganjurkan umat Islam untuk...

Mengenal Hadits Qudsi dan Contoh-contohnya

Jakarta - Hadits secara bahasa berarti Al-Jadiid (الجديد) yang artinya adalah sesuatu yang baru. Sedangkan hadits menurut istilah para ahli hadits adalah : مَا أُضِيْفُ...